Ikuti kami




DANCE MTU RAIH DUA JUARA LOMBA

03 April 2023

Tari persembahan Si Gale-gale yang dibawakan Unit Kegiatan Mahasiswa Dance Mahkota Tricom Unggul (UKM Dance MTU) terdiri dari Rhiana Handini, Suci Amalia, Aminatu Zahra, Ummu Nadra (penari), Rinaldi (patung Si Gale-gale/mangale), Toib Saputra (dukun), Samuel (pemain patung) berhasil meraih peringkat kedua pada ajang "Tradisional Dance Competition" yang dilaksanakan Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara dan Best Performance 1 Tari Kreasi Tradisional yang dilaksanakan oleh JIV Enterprise.

Rektor Universitas MTU, Dr. Dompak Pasaribu S.E., M.Si., CPA., CACP., mengatakan, Universitas MTU komit dalam pembinaan mahasiswa dan memberikan ruang untuk berkreativitas. Selain UKM Dance MTU, Universitas MTU juga memiliki beberapa UKM yang kita dorong untuk berkreativitas.

"Saya bangga karena UKM Dance MTU memiliki semangat untuk melestarikan budaya tradisional, seperti kisah Si Gale-gale menurut saya masih jarang orang mengangkat dalam bentuk tari," ungkap Dompak belum lama ini

Dikatakannya juara bukan tujuan utama. Dengan ikut tampil, mereka bisa menunjukkan performance mereka. Misalnya kita punya UKM Investor Muda. Melalui UKM Investor Muda ini kita ingin menjadikan mahasiswa MTU melek atau paham tentang investasi, jangan sampai masuk investasi bodong karena tidak tahu. Selain memahami investasi, mahasiswa MTU juga memiliki kemampuan public speaking yang baik dalam mempresentasikan investasi. Dengan begitu selain melek investasi kita juga mendorong kemampuan berkomunikasi dengan baik.

"Dalam waktu dekat kita akan mengundang reporter televisi nasional untuk meningkatkan kemampuan public speaking mahasiswa," sebutanya.

Pembina UKM Dance MTU Deby Siska Oktavia Pasaribu S.E., M.Ak., mengucapkan selamat atas keberhasilan UKM Dance MTU membawa tropi.

"Saya sangat bangga kepada UKM dance MTU. Segala kerja keras berlatih terus menerus terbayarkan dengan mendapat predikat juara. Semoga tropi kemenangan ini bisa menjadi penyemangat buat anak-anak mengikuti perlombaan berikutnya. Buat anak UKM Dance MTU teruslah berkreasi dan menjadi kebanggaan universitas MTU," katanya.

Sumber : https://medan.tribunnews.com/2023/04/08/dance-mtu-raih-dua-juara-lomba